Siap Kembali Ke Sekolah Dengan Belajar IPA Bersama Guru Les Privat Di Tangerang Selatan

Guru les privat di Tangerang Selatan saat ini sudah siap dalam membantu mempersiapkan materi sekolah menjelang tahun ajaran baru yang sudah semakin dekat. Seperti yang telah kita ketahui bahwa kemarin para siswa telah selesai mengikuti Ujian Kenaikan Kelas dan saat ini sedang berada pada masa libur Kenaikan Kelas. Meskipun begitu, tak lantas mereka lupa untuk belajar, karena mereka menyadari betul bahwa ke depannya mereka harus berusaha lebih keras lagi untuk menghadapi kegiatan sekolah setelah tahun ajaran baru dimulai. Untuk itu, walaupun sedang liburan banyak diantara para siswa juga masih terus belajar di rumah bersama dengan guru les privat.

ipa1

Diantara banyak mata pelajaran yang ada, salah satu yang banyak dipelajari oleh para siswa bersama guru les privat di Tangerang Selatan adalah mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Dan berikut ini adalah beberapa cabang Ilmu Pengetahuan Alam yang sudah kami dapatkan dari beberapa sumber, yaitu:

A. ASTRONOMI

DEFINISI ILMU ASTRONOMI
Source : Kamus Besar Bahasa Indonesia, Depdiknas.
Ilmu astronomi adalah ilmu tentang matahari, bulan, bintang, dan planet-planet lainnya; ilmu falak.

Source : wikipedia indonesia
Ilmu astronomi secara etimologi berarti ilmu bintang, yang melibatkan pengamatan dan penjelasan kejadian yang terjadi di luar bumi dan atmosfernya.
B. BIOLOGI

DEFINISI ILMU BIOLOGI
Source : Kamus Besar Bahasa Indonesia, depdiknas.
Ilmu biologi adalah ilmu tentang keadaan alam dan sifat makhluk hidup (manusia, binatang, tumbuhan), ilmu hayat.

Source : organisasi. Org
Ilmu biologi adalah ilmu yang mempelajari segala hal yang berhubungan dengan makhluk hidup dan kehidupan. Yang dibahas dalam ilmu biologi tidak lain adalah yang masih berkaitan dengan makhluk hidup, seperti zat yang membentuk makhluk hidup, zat yang dibutuhkan makhluk hidup, serta berbagai hal mengenai hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya.

Source : http://www.asianbrain.com
Ilmu biologi adalah ilmu yang mempelajari segala hal yang berhubungan dengan makhluk hidup dan kehidupan. Ilmu ini membahas hal-hal yang masih berkaitan dengan makhluk hidup seperti zat yang membentuk makhluk hidup, zat yang dibutuhkan makhluk hidup, serta berbagai hal mengenai hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya.

C. FISIKA

DEFINISI ILMU FISIKA
Source : Kamus Besar Bahasa Indonesia, depdiknas.
Ilmu fisika adalah ilmu tentang zat dan energi (seperti cahaya, panas dan bumi).
Source : http://www.asianbrain.com
Fisika adalah sains atau ilmu tentang alam dalam makna yang terluas.

D. ILMU BUMI

DEFINISI ILMU BUMI
Source : Kamus Besar Bahasa Indonesia, depdiknas.

Ilmu bumi adalah pengetahuan untuk mengamati, menggolongkan dan menganalisis perbedaan berbagai dareah pada permukaan bumi, geografi.
Source : wikipedia indonesia

Ilmu bumi (earth science, geoscience) adalah suatu istilah untuk kumpulan cabang-cabang ilmu yang mempelajari bumi. Cabang ilmu ini menggunakan gabungan ilmu fisika, geografi, matematika, kimia, biologi untuk membentuk suatu pengertian kuantitatif dari lapisan-lapisan bumi.

E. KIMIA

DEFINISI ILMU KIMIA
Source : Kamus Besar Bahasa Indonesia, depdiknas.

Ilmu kimia adalah ilmu tentang susunan, unsur, dan ciri-ciri zat, serta reaksi-reaksi yang menyebabkan timbulnya zat-zat baru.
Source : wikipedia indonesia

Ilmu Kimia (dari bahasa Arab كيمياء “seni transformasi” dan bahasa Yunani χημεία khemeia “alkimia”) adalah ilmu yang mempelajari mengenai komposisi dan sifat zat atau materi dari skala atom hinggamolekul serta perubahan atau transformasi serta interaksi mereka untuk membentuk materi yang ditemukan sehari-hari. Kimia juga mempelajari pemahaman sifat dan interaksi atom individu dengan tujuan untuk menerapkan pengetahuan tersebut pada tingkat makroskopik.
Source : http://www.asianbrain.com

Kata kimia (chemistry), berasal dari bahasa mesir kreme yang berarti “bumi”, adalah ilmu yang mempelajari tentang komposisi, struktur, dan sifat materi, beserta segala perubahan yang menyertai terjadinya reaksi kimia.

Yang sudah kami coba jabarkan di atas adalah bebapa cabang Ilmu Pengetahuan Alam. Adapun untuk mempelajari Ilmu Pengetahuan Alam lebih dalam lagi dapat dilakukan bersama guru les privat di Tangerang Selatan.

LES PRIVAT SENTRA I SENTRA PRIVAT I GURU KE RUMAH LES PRIVAT SD SMP SMA DI TANGERANG SELATAN I SENTRA PRIVAT I 0838 1212 5501

Tinggalkan komentar